Apa prbedaan Animate Skincare warna pink dan biru – Setelah sukses dengan Animate Instant Whitening dengan kemasan berwarna pink, kini hadir dengan kemasan biru. Adapun untuk yang biru ada dua macam, yaitu biru tua dan biru muda (cyan). Lalu apa sih perbedaannya
Buat kalian yang tertarik mau mencoba skincare merk tertentu, maka tentukan dulu mau pilih yang mana. Banyak brand skincare yang menghadirkan produk paket perawatan wajah untuk permasalahan wajah tertentu, bukan hanya satu paket saja. Untuk itu, kalian sebaiknya memilih yang sesuai dengan kebutuhan wajah kalian.
Hal lainnya yang juga perlu diperhatikan adalah keamanannya. Jangan hanya karena suatu produk viral, dipakai banyak orang, banyak yang bilang kalau produk itu bagus, kemudian kalian langsung mencobanya. Cari tahu dulu apakah produk tersebut aman atau tidak.
Nah, skincare Animate sudah terdaftar di BPOM. Jadi, bukan cuma sekedar viral saja, tetapi juga aman. Usahakan juga untuk membeli skincare Animate yang asli, sehingga komposisi yang ada di dalamnya sesuai dengan yang tercantum. Sebagai salah satu skincare yang terdaftar di BPOM, Animate Instant Whitening tidak mengandung merkuri. Namun, kalau tidak cocok, bukan berarti produk ini berbahaya. Karena kondisi kulit wajah itu kan berbeda-beda, sehingga reaksinya setelah menggunakan skincare juga bisa berbeda-beda.
Animate Instant Whitening
Animate Instant Whitening Series (Kemasan Pink) terdiri dari 5 produk, yaitu krim malam, krim siang, toner, serum, dan facial wash. Mengandung niacinamide 10%, bermanfaat untuk membantu mencerahkan wajah, meratakan warna kulit, dan mencegah jerawat. Selain itu, ada juga kandungan hyaluronic acid yang bermanfaat untuk membantu mengatasi permasalahan kulit kering.
Urutan Cara Pakai Animate Instant Whitening
1. Cuci muka dengan air bersih. Gunakan facial wash Animate untuk membersihkan kotoran, debu, dan sisa make up yang masih menempel di wajah. Setelah itu, bilas wajah.
2. Keringkan wajah menggunakan tisu. Gunakan toner Animate ke wajah. Biarkan beberapa saat hingga toner meresap.
3. Gunakan 2-3 tetes serum Animate, usap ke wajah dan leher.
4. Setelah pemakaian serum, gunakan cream siang Animate untuk siang hari. Sedangkan gunakan krim malam Animate pada malam hari.
Animate Glowing Barrier Series (Kemasan Biru)
Paket skincare Animate ini bermanfaat untuk membantu merawat dan memperbaiki skin barrier (lapisan kulit), meratakan warna kulit, dan mencerahkan kulit. Seprti halnya pada paket Animate warna pink, paket ini juga terdiri dari 5 produk.
Animate Acne Solution (Kemasan Biru Muda)
Animate Skincare juga menghadirkan paket produk perawatan untuk wajah berjerawat. Sesuai namanya, produk ini ditujukan untuk konsumen yang punya permasalahan jerawat. Jadi, buat kalian yang ingin mencoba skincare Animate, tetapi ada jerawat diwajah, maka disarankan untuk menggunakan Animate Acne Solution dulu. Setelah permasalahan jerawat selesai, baru kemudian menggunakan skincare Animate paket yang lainnya.
Perbedaan Skincare Animate Pink dan Biru
Animate Biru bermanfaat untuk memperbaiki skin barrier, menghaluskan kulit wajah, melembabkan kulit wajah, membantu mengatasi kulit gatal-gatal, kemerahan, dan iritasi. Sedangkan Animate Pink bermanfaat untuk menutrisi kulit wajah, membuat wajah tampak lebih glowing, menyamarkan bekas jerawat, dan merupakan hybrid skincare. Adapun untuk harganya sama saja, di kisaran 90 ribuan. Ini termasuk skincare murah, di bawah 100 ribu dapat 5 produk.